Month: February 2016
Memanfaatkan Urutan Main Kartu untuk Sinyal yang Legal
Akhir-akhir ini lagi marak diperbicangkan tentang kecurangan dalam permainan bridge. Adalah Boye Brogeland dari Norway yang berani berbicara tentang hal ini sehingga dia dianugerahi sebagai bridge personality of the year 2015. Kecurangan yang dilakukan oleh para pemain top adalah memberitahukan informasi secara ilegal apakah dengan batuk-batuk, variasi cara mendorong tirai, cara memposisikan kartu sewaktu lead, dan lain sebagainya.. Semua cara-cara tersebut adalah ILEGAL.
Banyak cara sebetulnya yang bisa digunakan untuk memberitahukan kepada partner tentang distribusi dan pegangan kita secara sah. Misalnya dari konvensi lead 3/5, aturan pengembalian dan cara main kita yang tidak biasa, seperti yang dialami pada partai berikut ini.
Pada kondisi semua bahaya, Selatan membuka penawaran dengan 1NT (12-14), barat pass, Utara kemudian transfer ke club dengan menawar 2NT. Kontrak pun berakhir di 3C.
Duduk di Barat dengan pegangan berikut ini: ♠ QJ6 ♥ AJ65 ♦ A954 ♣ 54. Akhirnya saya memilih lead ♠Q dan inilah kartu dummy.
♠ K3
♥ 976
♦ 105
♣ KQ10986
Setelah berpikir sejenak, deklerer main ♠K dari meja untuk kemenangan partner.
Partner kemudian kembali ♥8, ke queen deklerer yang saya menangkan dengan ♥A.
Janjian dengan partner, ketika lead dan kembalian adalah 3/5. Jadi kemungkinan partner kembali dari 2 kartu heart dengan ♥8 paling gede. Dengan demikian kembali heart diluar pilihan yang tersedia.
Bagaimana kalo cash ♠J, wah takut juga jangan-jangan deklerer pegang ♠10 sehingga nantinya dia bisa discard loser nya. Dengan pertimbangan demikian, akhirnya saya memilih kembali pasif, ♣5.
Deklerer bermain ♣10 dari meja, dan memenangkan ♣J partner dengan ♣A. Kemudian deklerer main club ke dummy, partner ikut.
Pada trik ke 5, deklerer lead ♠3 dari dummy, partner dengan cekatan bermain ♠10 dan saya biarkan menang.
Inilah kartu partner yang tersisa ♠8xx ♥102 ♦QJ3 ♣ -. Bagaimana rencana defense anda di Timur? Continue reading “Memanfaatkan Urutan Main Kartu untuk Sinyal yang Legal”
Guessing……
Dalam sebuah latihan, tanpa ganguan lawan anda dihadapkan pada kontrak berikut ini:
Penawaran berlangsung sbb:
Dealer Utara.
Anda | LHO | Partner | RHO |
---|---|---|---|
pass | pass | ||
1C | pass | 2C | pass |
2D | pass | 2S | pass |
3NT | pass | pass | pass |
Barat memulai permainan dengan ♦6, beginilah kartu anda dan dummy
♠ AK109
♥ 6
♦ 872
♣ QJ876
♠ 54
♥ KQJ3
♦ KQ9
♣ AK103
Timur ikut dengan ♦10, bagaimana rencana main anda?